Meringankan beban anak yatim adalah salah satu amalan yang dicintai Allah Ta’ala. Sungguh, Allah Ta’ala berfirman,

“Mereka bertanya kepadamu (Muhammad) tentang apa yang harus mereka infakkan. Katakanlah, “Harta apa saja yang kamu infakkan, hendaknya diperuntukkan bagi kedua orang tua, kerabat, anak yatim,” (QS. Al-Baqarah: 215)

“Mereka menanyakan kepadamu (Muhammad) tentang anak-anak yatim. Katakanlah, “Memperbaiki keadaan mereka adalah baik!” (QS. Al-Baqarah: 220)

Tahun ajaran baru 2023-2024 sudah dimulai, anak-anak pun masuk sekolah lagi. Kami mengajak Bapak/Ibu meraup pahala melalui Program Orang Tua Asuh (OTA), dengan menyisihkan harta terbaiknya untuk beasiswa bulanan anak-anak yatim dan dhuafa penghafal Al-Qur`an.

Salah satu keunggulan program ini adalah ketika pemberian beasiswa, anak-anak yang diberi santunan diwajibkan menyetor hafalan Al-Qur’an mereka.